yprsulteng.com

Rabu, 19 Januari 2011

KAPOLDA MINTA KAWASAN PERTAMBANGAN POBOYA DITATA BAIK

Senin, 17 Januari 2011 23:02

PALU, (17/1) – Untuk lebih menertibkan lokasi pemukiman dan penataan tromol dan pengelolaan limbah industri pertambangan emas di Poboya, Kapolda Sulteng Brigjen Pol Drs Dewa Made Parsana mengelar pertemuan dengan Walikota Palu Rusdy Mastura, bersama Satuan Kerta Perangkat Daerah di ruang Hali Minah Polda Sulteng, Senin (17/1).

Kapolda meminta kepada Pemerintah Kota melalui SKPD terkait agar memprogramkan penataan pemukiman di lokasi tambang Poboya agar lebih tertata baik dan tidak kelihatan semrawut seperti saat ini. Selain pemukiman, keberadaan tromol dan tong juga lebih ditata sehingga pengawasan dan pengelolaan limbah dari hasil tambang rakyat lebih tertata baik.

"Coba lihat sekarang di lokasi tambang, begitu semrawut pemukiman tidak tertata baik. Tromol dan tong serta penataan pengelolaan limbah tidak tertata mengerikan sekali. Kalau bisa Pemkot bisa memprogramkan penataan pemukiman dan tromol di tambang Poboya,” katanya.(BP017/BP010/BP004)


Sumber: http://www.beritapalu.com/index.php?option=com_content&view=article&id=927:kapolda-minta-kawasan-pertambangan-poboya-ditata-baik&catid=34:palu&Itemid=126

Tidak ada komentar:

Posting Komentar