yprsulteng.com

Rabu, 25 Mei 2011

PASKA PENEMBAKAN, PENJAGAAN DIPERKETAT

Rabu, 25 Mei 2011 

Palu (25/5) -  Paska penembakan tiga orang anggota Pengamanan Obyek Vital (Pamobvit) Polda Sulteng di depan kantor cabang BCA Palu, penjagaan di beberapa wilayah diperketat. Aparat melakukan pemeriksaan dibeberapa jalur keluar kota Palu. Dari pantauan berita palu.com, pemeriksaan dilakukan diruas jalur menuju luar kota Palu. Seperti didepan Markas Polsek Palu Timur kelurahan Talise kecamatan Palu Timur. Selain itu juga dilakukan razia di jalur menuju arah kabupaten Sigi tepatnya di Jalan Towua Palu Selatan.   

Aparat kepolisian melakukan pemeriksaan terhadap semua pengguna kendaraan bermotor yang melintasi jalur tersebut. Menurut Wakil Kepala Polisi Daerah Sulawesi Tengah Komisaris Besar Polisi Ari Dono Sukmanto Upaya ini dilakukan untuk menutup akses keluar dari pelaku penembakan. 

Untuk itu dilakukan upaya peningkatan pengamanan termasuk melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan bermotor. Selain itu Pihak Polda sulteng juga menginstruksikan ke semua jajaran Polres-polres dan polsek di seluruh wilayah Polda Sulteng untuk melakukan peningkatan penjagaan dan kewaspadaan terhadap kejadian kejadian yang baru saja terjadi.

Hingga saat ini aparat kepolisian dari Polda Sulteng masih melakukan perburuan terhadap para pelaku penembakan. Sementara Korban Penembakan masih di semayamkan di kamar mayat Rumah Sakit Bhayangkara Palu.(BP001)

Sumber : http://www.beritapalu.com/index.php?option=com_content&view=article&id=1313:paska-penembakan-penjagaan-diperketat&catid=34:palu&Itemid=126

Tidak ada komentar:

Posting Komentar